Kayu manis baik bagi penderita diabetes. Penelitian yang dilakukan terhadap 60 penderita diabetes di Pakistan ini menghasilkan suaru kesimpulan bahwa kayu manis yang dimasukkan ke dalam kapsul tidak hanya dapat menetralkan gula darah saja, namun juga kadar kolestrol, lemak netral, dan lain-lain.
Penderita diabetes yang menjadi responden dalam penelitian tersebut sebelumnya selalu mengonsumsi kapsul pemicu pensekresian insulin. Namun demikian, tingkat gula darahnya tetap pada level 200-300 mg/dl.
Dalam penelitian tersebut, responden dibagi menjadi dua kelompok secara acak. Salah satu kelompok disuruh untuk minum kapsul berisi bubuk kayu manis, sedangkan kelompok lain kapsul berisi tepung. Pengonsumsian kapsul ini dilakukan setiap hari.
Hasilnya, kelompok orang yang minum kapsul berisi kayu manis tersebut dalam waktu 40 hari, kadar gula darah dan lemak netralnya turun sekitar 20-30 persen, dan kadar kolestrolnya turun rata-rata 10-20 persen. Sedangkan kelompok orang yang minum kapsul berisi tepung tidak mengalami perubahan.
Pengonsumsian kayu manis ini adalah satu gram setiap harinya. Namun perlu diperhatikan bahwa cinnamon roll ataupun makanan ringan yang menggunakan kayu manis banyak mengandung gula sehingga pengonsumsian makanan semacam ini dapat mengakibatkan hasil yang sebaliknya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar