Minggu, 02 Oktober 2011

Nokia 6700 Classic - Review

Desain Nokia 6700 Classic


Nokia 6700 hadir dengan desain bar yang simpel. Meski dengan tambahan embel-embel classic pada serinya, namun material yang menyertainya tidak sembarang material. Terbuat dari material stainlees steel yang terkesan mahal. Bodinya sendiri cukup tipis dan nyaman dalam genggaman tangan. jajaran keypad yang ada padanya, berukuran besar dan menyatu pada bodi ponsel. Memberikan kenyamanan pada jari saat menekannya.


Catatan Nokia 6700 Classic


Tersedia dalam 3 pilihan warna. Silver, hitam dan coklat.



Fitur Nokia 6700 Classic


 Nokia 6700 Classic - Review, ponsel, handphone, hp, seluler

Biarpun terkesan simpel, Nokia 6700 sudah dipersenjatai dnegan kamera 5 Mpix. Letak kamera ada di bagian belakang bodi bersebelahan dengan lampu kilat untuk memotret dalam keadaan minim cahaya.Ponsel ini juga punya kamera kedua di bagian depan bodinya, yang berfungsi untuk melakukan panggilan video. hasil jepret kamera cukup jernih saat dilihat dari layar TFT 16 jutaw warna. Dukungan memori untuk menyimpan file gambar terbilang cukup. Memori iternal yang menyertainya berkapasitas 29 MB dan jika masih terasa kurang, bisa ditambahkan dengan memori jenis MicroSD hingga 16 GB.


[adsenseyu4]


Ponsel tipis ini sudah memiliki koneksi internet di jaringan HSDPA dengan kecepatan hingga 10 Mbps. Dengan koneksi internet secepat ini, mengunduh situs-situs sangat mudah dilakukan. Settingan internet juga sudah otomatis, sehingga kita tidak perlu repot melakukan setting secara manual


Catatan Nokia 6700 Classic
Karena bodinya tipis, kamera tidak disertai dengan penutup kamera. Memungkinkan lensanya kotor terkena jari tangan.



Kinerja Nokia 6700 Classic


Baterai Lithium Ion berkapasitas 960 mAh diklaim mampu bertahan hingga 300 jam waktu siaga dan 5 jam waktu bicara.


sumber : selular.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar